Bertempat di Rupatama Polres Karimun, Kapolres Karimun, AKBP Robby Topan Manusiwa, S.I.K., M.H. selaku Kaopsres diwakili Waka Polres Karimun, Kompol Herie Pramono S.H., S.I.K. selaku Wakaopsres, di ikuti PJU Polres Karimun melaksanakan rapat anev mingguan Ke III Operasi Mantap Praja Seligi 2024 pada Pilkada Serentak tahun 2024 di Wilayah Hukum Polres Karimun. Rabu (12/9/2024).

Hadir dalam kegiatan yakni Waka Polres Karimun KOMPOL Herie Pramono, S.H., S.I.K., M.H. selaku Wakaopsres, Karendalopsres, Kawasopsres, Kasetopsres, Karenminopsres, Kapusdalopsres, Kadataopsres, Para Kasatgas, Para Kasubsatgas, Kaanev, Kaposko, Operator masing-masing satgas dan kasubsatgas OMP Polres Karimun.

Waka Polres Karimun, selaku pimpinan rapat menyampaikan, rencana kegiatan yang akan dilaksanakan oleh salah satu paslon Cagub Kepri yaitu HMR ber AURA di Ruko belakang salemba berupa gerak jalan santai.

“Datakan titik titik rawan macet atau laka lantas guna dilakukan pergelaran patroli terbuka dan penempatan anggota di titik rawan laka dan macet. Binmas melalui Bhabinkamtibmas melaksanakan edukasi kepada masyarakat agar ikut berperan dalam menjaga situasi kamtibmas guna terciptanya situasi yang tetap kondusif. Provos agar melaksanakan terkait penanganan terhadap pelanggaran anggota dapat berupa konseling awal sebelum dilaksanakan punishman. Agar didatakan lokasi kantor timses baik cagub maupun cabub diwilayah Kab. Karimun guna sosialisasi kepada anggota terkait komitmen keberadaan anggota di lokasi tersebut guna komitmen netralitas untuk menghindari kontra produktif dari masyarakat terhadap Polri. Antisipasi kemungkinan hal terburuk terkait adanya penutupan pelabuhan roro mulai tanggal 14 September 2024 sehubungan mobilitas keluar masuk kendaraan ke Kab. Karimun serta ketersediaan sembako agar dilakukan komunikasi terhadap instansi terkait guna memberikan saran dan pendapat sehubungan penutupan sementara pelabuhan roro. Agar didatakan pelabuhan tidak resmi / rakyat yang kemungkinan dijadikan arus mobilisasi dari masing masing simpatisan. Reskrim agar melaksanakan patroli siber apabila ditemukan adanya dugaan pelanggaran tindak pidana agar dapat mendatangi pemilik akun untuk melakukan upaya take down dan membuat surat pernyataan.” Ujarnya.

Agar para Kasatgas tetap melakukan pengawasan terhadap anggotanya untuk netral dalam Pilkada.

“Provos tetap melakukan maaping terhadap anggota, dan terkait maraknya medsos dijadikan sarana untuk digunakan paslon, agar satgas siber lakukan patroli.” Ucap penyampaian Kasetopsres.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *