WhatsApp Image 2024-09-23 at 22.36.20_b372b5c8

Pada Tanggal 23 September 2024 Pukul 20.23 wib S.d 21.45 Wib, Kapolres Karimun AKBP Robby Topan Manusiwa. S.I.K., M.H., ikut menghadiri deklarasi kampanye damai pemilihan bupati dan wakil bupati Tahun 2024, yang dilaksanakan di Ballroom Lt.7 Hotel Aston Karimun. Senin (23/9/2024).

Kegiatan deklarasi kampanye damai ini dihadiri oleh Kapolres Karimun AKBP Robby Topan Manusiwa, S.I.K., M.H., Kajari Karimun Dr. Priambudi, S.H., M.H., Danlanal TBK diwakili okeh Paur Intel Posal Sugie LETDA LAUT (P) Edi Wiyono, Dandim 0317/TBK diwakili Pasitel LETDA INF Hariono, Bupati Karimun diwakili oleh Plt Sekda Karimun Bapak Djunaidy, S.Sos., M.Si., Ketua DPRD Kab. Karimun Bapak Raja Rafiza, Ketua KPU Kab. Karimun Bapak Ir. Mardanus beserta Komisioner, Ketua Bawaslu Kab. Karimun Bpk. M. Iskandar beserta Komisioner, Pasangan Calon Bupati dan Wakil Bupati Karimun Dr. Muhammad Firmansyah, M.Si – Ery Suandi, Ing Iskandarsyah – Rocky Marciano Bawole, H. Bakti Lubis, S.H, M.H – Raja Bakhtiar, S.Ag., Kaban Kesbangpol Kab. Karimun Bapak Jefridin, S.Sos., Kabagops Polres Karimun KOMPOL Salahuddin, S.H., 10 orang masing-masing Tim Pemenangan Paslon Bupati dan Wakil Bupati Karimun, Perwakilan Parpol Pemilu 2024 se-Kab. Karimun (Ketua dan Sekretaris), PPK Karimun, PPK Meral, PPK Meral Barat, PPK Tebing dan PPK Selat Gelam.

Dalam kesempatan itu, Kapolres Karimun menyampaikan komitmen Polri dalam menjaga keamanan dan ketertiban, terhadap setiap kegiatan yang bersifat politis, termasuk deklarasi Pemilu Damai yang dilaksanakan oleh Bawaslu kemarin.

“Kegiatan ini merupakan bentuk dukungan bersama Polri, untuk menciptakan pemilihan umum kepala daerah (Pilkada), yang demokratis, adil, dan aman.” ujar Kapolres Karimun.

AKBP Robby Topan Manusiwa, S.I.K., M.H. menyebut, puluhan personel Polres Karimun diterjunkan dalam kegiatan deklarasi damai ini. Ia juga mengungkapkan bahwa rangkaian acara yang digagas Bawaslu Kabupaten Karimun berjalan dengan aman dan lancar.

“Kami bersyukur bahwa kegiatan deklarasi Pemilu Damai berjalan lancar tanpa adanya insiden keamanan. Ini berkat kerjasama antara Kepolisian, Bawaslu, dan seluruh pihak terkait,” tambahnya.

Kapolres juga berharap, Pemilu 2024 di Kabupaten Karimun berjalan kondusif, pemilu yang semakin mempersatukan serta menguatkan persatuan dan kesatuan Republik Indonesia.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *